BantenEkspose.ID - Wali Kota Serang Syafrudin menargetkan, atlet Kota Serang bisa menjadi juara umum pada perhelatan Popda ke X Provinsi Banten.
Target tersebut, dikatakan Wali Kota Serang Syafrudin, karena Popda ke X Provinsi Banten yang menjadi tuan rumah adalah Kota Serang.
"Kami mengajak kepada masyarakat Kota Serang untuk mendukung atlet Kota Serang yang ikut di Popda X Provinsi Banten menjadi juara umum," ungkap Wali Kota Serang Syafrudin saat menghadiri pembukaan Popda ke X Provinsi Banten yang digelar di Stadion Maulana Yusuf, Kota Serang, Senin 6 Juni 2022.
Baca Juga: PT Glovis Indonesia International Buka Loker Cikarang, Posisi Ini Yang Dibutuhkan!
Adapun kegiatan tersebut dirangkaikan dengan Parade Atlet serta Official yang mengikuti perlombaan pada Popda ke X, serta beberapa Penampilan Tari Selamat Datang serta Tari Kolosal turut memeriahkan Pembukaan Popda ke X pada tahun ini.
Sebanyak 300 Atlet dari 19 Cabang Olahraga yang diikuti oleh Atlet Kota Serang turut mengikuti Pembukaan Popda ke X Provinsi Banten sekaligus Parade Atlet.
"Jadi inshaAllah dengan dukungan masyarakat dam Pemkot Serang, kami berharap atlet Kota Serang pada tahun ini bisa menjadi juara umum," ungkap Wali Kota Serang Syafrudin.
Baca Juga: Biznet Buka Loker di Lampung, Posisi Ini Yang Dibutuhkan!
Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Serang sangat berterimakasih karena terpilih untuk menjadi tuan rumah pada Popda ke X Provinsi Banten tahun ini.
"Tentunya Ini menjadi sebuah kesempatan terutama untuk para atlet Kota Serang agar lebih meningkatkan prestasi karena sebagai tuan rumah, motivasi pribadi dan motivasi masyarakat itu sangat tinggi pastinya," ungkap Wali Kota Syafrudin.
Selain itu, Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Serang akan berusaha untuk memberikan penghargaan kepada Atlet Kota Serang yang menjadi Juara.
Baca Juga: Meski Kalah Atas Sabah FC, Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll Tetap Merasa Puas
"InsyaAllah nanti akan kita bicarakan dengan unsur terkait dan Forkopimda untuk memberikan penghargaan kepada atlet kota serang yang menjadi juara pada POPDA tahun ini," kata Wali Kota Serang Syafrudin.
Diketahui, kegiatan Popda ke X Provinsi Banten tersebut dibuka langsung oleh Pj Gubernur Banten Al Muktabar didampingi dengan Unsur Forkopimda Provinsi Banten, Wali Kota Serang Syafrudin, Wakil Walikota Serang Subadri, serta Unsur Forkopimda Kota Serang. ***
Artikel Terkait
Pembangunan Jembatan Jalan Nasional di Desa Situregen Disoal Warga, KMS Pertanyakan ini
Turut Berduka Atas Musibah Emmeril Kahn Mumtadz, Wabup Lebak Ajak Umat Islam Sholat Ghaib
Kukuhkan Pengurus Forum RT dan RW, Syafrudin Berharap Jadi Ujung Tombak Pemerintah
Pemkot Serang Gelontorkan Dana Hibah Rp 1,85 Miliar Untuk Lembaga Keagamaan dan Lembaga Masyarakat
Lepas Jemaah Haji Kloter Pertama, Pj Gubernur Banten Al Muktabar Minta Didoakan Begini