Hadiri Musrembang Tingkat Kecamatan Curug, Wali Kota Serang Syafrudin Sampaikan Hal Ini

- Senin, 30 Januari 2023 | 15:52 WIB
Wali Kota Serang Syafrudin saat memberikan sambutan pada acara Musrembang Kecamatan Curug, Kota Serang yang digelar disalah satu rumah makan di Kota Serang, Senin 30 Januari 2023 (Dok. BE)
Wali Kota Serang Syafrudin saat memberikan sambutan pada acara Musrembang Kecamatan Curug, Kota Serang yang digelar disalah satu rumah makan di Kota Serang, Senin 30 Januari 2023 (Dok. BE)

BantenEkspose.ID - Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan bahwa, di Kecamatan Curug masih terdapat beberapa pekerjaan rumah (PR).

Dikatakan Wali Kota Serang Syafrudin, dalam mensehjaterakan masyarakatnya harus direncanakan pembangunan dari segala sisi, bukan hanya infrastruktur saja namun juga pelayanan kepada masyarakatnya.

“Dalam rangka mensejahterakan masyarakat ini tentunya harus dari segala sisi, kalau jalannya belum bagus berarti belum sejahtera, kalau kesehatannya masih tinggi stuntingnya, gizi buruknya, banyak yang sakit juga berarti masyarakat belum sejahtera,” ungkap Wali Kota Serang Syafrudin, Senin 30 Januari 2023.

Baca Juga: Wali Kota Serang Syafrudin Apresiasi Pembangunan Kolam Bioflok Oleh Kodim 0602 Serang Untuk Para Santri

Wali Kota Serang Syafrudin menambahkan, kegiatan Musrenbang ini merupakan sebuah perencanaan dari permasalahan yang ada di wilayahnya masing-masing.

Ia juga menuturkan bahwa permasalahan tersebut buka berasal dari tingkat tengah, melainkan berasal dari tingkat awal yang dekat dengan masyarakat.

“Titik permasalahan itu bukan ditengah-tengah, namun berada diujung, diawal yang dekat dengan masyarakat,” katanya.

Baca Juga: Wali Kota Serang Syafrudin Sebut Permasalahan di Kecamatan Serang Cukup Krusial

Sehingga dalam hal tersebut, Pemkot Serang melalui Kecamatan Curug turut mengundang beberapa lapisan masyarakat, agar setiap PR dan program yang belum terlaksana dapat diselesaikan.

Selain itu, Wali Kota Serang Syafrudin menyampaikan dalam Musrenbang tingkat Kecamatan Curug beberapa permasalahannya terdapat dikasus gizi buruk dan stunting yang masih cukup berpotensi, 

“Di Kecamatan Curug ini masih berpotensi, kalau yang sebenarnya itu tidak seperti itu, kalau kita potensi stunting dan gizi buruk itu sekitar 7 persen tapi kenyataan dilapangan itu berbeda,” tutur Wali Kota Serang Syafrudin.

Baca Juga: Wali Kota Serang Syafrudin Hadiri Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda Se-Indonesia Bersama Presiden Jokowi

“Karna yang sudah terkena stunting dan gizi buruk itu hanya sekitar 1% lebih," lanjutnya.

Ia juga menuturkan, bahwa beberapa program yang masih menjadi prioritas Pemkot Serang terdapat di peningkatan kualitas jalan, terutama jalan poros dan jalan penghubung perbatasan antara kota serang dan kabupaten serang.

Halaman:

Editor: Herliana A Saputra

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X