BantenEkspose.id - Proyek galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng, tepatnya di Simpang Terminal Bayah, Desa Bayah Barat membahayakan pengguna jalan.
Pantauan Bantenekspose.ID, Minggu 30 Oktober 2022, di sepanjang galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng, tanpa rambu pengaman atau garis pembatas.
Terlebih saat malam hari, galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng, membahayakan para pengguna jalan termasuk, roda dua dan empat.
Baca Juga: Loker Karawang, CitaNusa Group Buka Lowongan Kerja Lulusan Diploma, Cek Syaratnya
Kondisi pekerjaan galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng tanpa pengaman tersebut, disesalkan Kepala Desa Bayah Barat Usep Suhendar.
Menurut Usep, pihaknya sudah memberitahukan hal tersebut kepada pelaksana galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng.
"Kami sudah menyampaikan kepada pelaksana pengerja galian itu, agar segera di pasang dari hari kemarin," ungkap Usep, Minggu 30 Oktober 2022.
Baca Juga: Loker Purwakarta, PT Karya Solusi Prima Sejahtera Buka Lowongan Kerja Lulusan Diploma, Cek Syaratnya
Usep menambahkan, pihaknya akan kembali menghubungi pihak pelaksana, agar memasang tanda pengaman.
Hingga berita ini dirilis, pihak kontraktor pelaksana galian drainase Jalan Nasional Bayah Cilograng, belum berhasil dikonfirmasi.
Diketahui juga terlihat ada 2 galian drainase di kiri dan kanan pada jalan Nasional Bayah Cilograng tepatnya di simpang TerminalBayah.
Baca Juga: Loker Cirebon, PT Funworld Prima Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya Disini
Sejumlah pengguna jalan, berharap pelaksana segera memasang rambu-rambu peringatan untuk keamanan pengguna jalan.(dil)***
Artikel Terkait
Hujan Deras Kembali Mengguyur Bayah, Warga Khawatir Sungai Cimadur Kembali Meluap
Update Dampak Luapan Sungai Cimadur, Areal Persawahan di Bayah Timur Rusak, Ini yang Disampaikan Kades Rafik
Putusnya Jembatan Penghubung Desa Bayah Timur dan Cimancak, Warga Gunakan Alat ini Untuk Nyebrang
Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Tinjau Lokasi Jembatan Penghubung Desa Bayah Timur dan Cimancak yang Putus
Soal Jembatan Penghubung Desa Bayah Timur dan Cimancak yang Putus, Ini Solusi Dari Pj Gubernur Al Muktabar
Atasi Jembatan Penghubung Desa Bayah Timur dan Cimancak yang Putus, Ini Langkah DPUPR Provinsi Banten
Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir, KBNU Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak Salurkan Bantuan
Tinjau Lokasi Jembatan Penghubung Desa Bayah Timur dan Cimancak, Ini yang Disampaikan Ridwan Kamil
Kades Bayah Timur Apresiasi Kunjungan Ridwan Kamil ke Lokasi Terdampak Banjir di Bayah
Cakades di Kecamatan Bayah Ikuti Pemantapan Program Kerja, Camat Bayah Sampaikan ini